1 liter air
500 g tulang-tulang kambing dengan sedikit daging
1 cm jahe, memarkan
2 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
3 butir cengkih
10 butir merica putih
3 buah klabet
1 batang daun bawang, potong kasar
1 batang seledri, potong kasar
100 g wortel, potong kasar
75 g buncir, iris kasar
Haluskan:
3 siung bawang putih
3 butir bawang merah
2 sdt garam
Pelengkap:
2 sdm bawang merah goreng
2 buah jeruk limau
sambal rawit merah
Cara membuat:
Didihkan air, masukkan tulang kambing. Kecilkan api.
Angkat busa dan kotoran yang ada di permukaan kaldu.
Masukkan bumbu-bumbu dan bumbu halus.
Masak terus dengan api kecil hingga daging kambing lunak dan kuahnya bening.
Tambahkan daun bawang, seledri, wortel dan buncis.
Didihkan hingga sayuran layu. Angkat.
Sajikan panas dengan Pelengkapnya.
Untuk 6 orang
No comments:
Post a Comment